Latest News

Senin, 04 Juni 2018

Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone Terbaru 2018

Harga Asus ROG Phone – Saat ini industri gaming memang sedang mengalami pertumbuhan yang sangat pesat terutama mobile gaming. Para pengamat meramalkan dalam beberapa tahun kedepan industri mobile gaming akan mendatangkan pendapatan yang besar bagi para produsen. Bisa kita lihat trend bisnis gaming sekarang memang sangat menjanjikan setelah muncul game-game populer yang sangat sukses di Indonesia seperti Mobile Legend, PUBG, Free Fire dan masih banyak lagi, sehingga dibutuhkan perangkat pendukung yang nyaman untuk memainkannya.

Setelah beredar kabar bahwa Asus akan meluncurkan produk smartphone gamingnya, kini Asus telah resmi merilis smartphone gamingnya yang bernama Asus ROG Gaming Phone dan siap bersaing dengan beberapa smartphone gaming lainnya yang sudah lebih dulu rilis yaitu Razer Phone dan Xiaomi Black Shark. Seperti yang sudah kita ketahui Asus sudah sukses bersama “ROG” pada lini laptop dan komputer gamingnya yang sangat terkenal dikalangan para Gamers.

Tak ingin membawa spek yang biasa biasa saja, Ponsel gaming besutan Asus ini dipersenjatai dengan desain, spesifikasi dan fitur yang canggih dan revolusioner untuk mendukung pengalaman bermain game yang luar biasa. Ponsel ini memang sudah dipersenjatai dengan spesifikasi yang gahar dengan prosesor Snapdragon 845 Kryo 385 yang mempunyai kecepatan hingga 2,96 Ghz yang telah disematkan fitur overcloacking sehingga dipastikan akan bisa memberikan performa yang maksimal tanpa kendala. Dilengkapi juga dengan RAM berkapasitas 8 GB yang siap melahap game berat apapun yang ada saat ini. Ditambah lagi dengan GPU Adreno 630 untuk mendukung performa grafik secara maksimal tanpa ada patah-patah.

Dikatakan revolusioner, karena ponsel ini dibekali dengan teknologi pendingin GameCool 3D vapor-chamber. Dengan teknologi pendingin ini dipastikan akan membuat Asus ROG Phone tetap dingin saat digunakan bermain game sehingga tidak mudah panas yang sangat mengganggu pengguna. Untuk menunjang pengalaman bermain yang lebih baik Asus juga telah melengkapi ponsel ini dengan teknologi TwinView dock yang membuat Asus ROG Phone mirip seperti perangkat konsol handheld.
Asus ROG Phone
Sumber IG @beritagadget
1. Prosesor Qualcomm Snapdragon 845 Kryo 385 Octa-Core 2.96 Ghz dan RAM 8 GB
Berlanjut membahas detail spesifikasi dapur pacunya, Asus ROG Phone dipersenjatai dengan prosesor Qualcom Snapdragon Kryo 285 Octa Core dengan kecepatan hingga 2.96 Ghz dilengkapi dengan RAM 8 GB yang siap memberikan performa maksimal untuk gaming tanpa ada lag. Bahkan dengan spesifikasi yang tinggi itu ponsel ini mampu melahap seluruh game berat yang keluar saat ini tanpa ada masalah apapun. Selain itu ponsel ini juga dibekali dengan GPU Adreno 630 yang siap memberikan grafik yang jernih dan memuaskan.

2. Layar 6.0 Inchi 2160x1080 dengan teknologi AMOLED
Masuk pada bagian layarnya Asus ROG Phone membawa layar berukuran 6.0 inchi dengan resolusi 2160x1080 yang mampu memberikan tampilan yang tajam dan jernih. Dipadukan dengan teknologi panel layar tipe AMOLED sehingga membuat tampilan layarnya lebih smooth dan nyata. Selain itu body yang dibawa ponsel ini terbilang cukup berani dengan desain gamingnya yang identik dengan desain ROG yang selalu dominan dengan warna merah dan hitam.

3. Membawa Storage internal 128 GB sd 512 GB
Membahas soal ruang penyimpanannya Asus ROG Phone dibekali dengan memori internal berkapasitas 128 GB yang diharapkan cukup untuk menunjang berbagai kebutuhan media penyimpananya. Jika masih kurang ponsel ini juga hadir dengan memori internal yang lebih besar lagi yaitu 512 GB yang sanggup memenuhi kebutuhan pengguna yang hobi mengoleksi game dan aplikasi besar di ponsel mereka.

4. Dibekali ROG Gaming UI berbasis Android Oreo 8.0
Jika biasanya Asus selalu menyematkan ZEN UI pada setiap smartphonenya, Asus ROG Phone telah menggunakan tampilan UI ROG Gaming yang berbasis Android Oreo 8.0 sehingga terdapat beberapa fitur tambahan yang bisa digunakan untuk menunjang pengalaman bermain game seperti fitur monitor suhu, monitor prosesor, fitur X Mode, hingga fitur yang bisa mengontrol kecepatan kipas pun disematkan dalam UI yang dibawa ponsel ini. Semua fitur tambahan yang ada memang selalu fokus terhadap pengalaman gaming yang lebih maju.

5. Kamera Utama 12 MP + 8 MP dan Depan 8 MP
Tidak hanya fokus pada bagian performa gamingnya, Asus juga tidak mengabaikan sektor kameranya. Untuk urusan potret memotret ponsel ini menggunakan kamera belakang beresolusi 12 MP + 8 MP yang membuatnya mampu menghasilkan efek bokeh layaknya kamera DSLR. Untuk kamera depannya sendiri beresolusi 8 MP yang cukup bagus untuk digunakan selfie maupun digunakan video call bersama teman dan keluarga anda.

6. Dilengkapi dengan Sistem Pendingin GameColl 3D vapor-chamber
Untuk memberikan pengalaman gaming yang baru dan luar biasa Asus memanjakan para gamer dengan melengkapi Asus ROG Phone dengan fitur-fitur yang memaksimalkan dan memudahkan untuk bermain game seperti fitur pendingin di bagian belakang ponsel, jika anda masih belum puas telah disediakan juga dengan pendingin eksternal sehingga ponsel tidak cepat panas walau digunakan bermain game dalam waktu yang lama. Selain itu ponsel ini juga dilengkapi dengan beberapa aksesoris tambahan untuk mendukung pengalaman gaming yang nyaman dan memudahkan para gamer.

7. Baterai besar 4.000 mAh dengan fitur Fast Charging
Untuk menunjang seluruh konsumsi sumber dayanya Asus ROG Phone menggunakan baterai berkapasitas 4.000 mAh yang cukup untuk memberikan daya yang tahan lama walau saat digunakan bermain game ataupun dipakai saat normal. Tak lupa disematkan pula dengan fitur Fast Charging yang memungkinkan baterai bisa terisi penuh dengan waktu yang singkat. Dengan baterai sebesar itu pengguna suah tidak membutuhkan powerbank lagi, hanya perlu membawa charge saat bepergian karena sudah tersedia fitur pengisian daya cepat.



Spesifikasi Lengkap Asus ROG Phone
 HARGA
   Baru
  • Belum Dirilis (Perkiraan 10 Jutaan)
   Bekas
  • -
 SPESIFIKASI
  Layar
  • Tipe : AMOLED HDR  Capasitive Touchsreen, 16M colors
  • Resolusi : 6.0 inches Full HD, 2160 x 1080 pixels
   Memori
  • Internal : 128 GB / 512 GB
  • Ram : 8 GB
   Dapur Pacu
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 845 “Speed-Binned”
  • Processor : Kryo 385 Octa-Core up to 2.96 GHz
  • GPU : Adreno 630
  • Sistem Operasi : Android OS, v8.0 (Oreo)
  • UI : ROG Gaming UI
       Konektivitas
    • 802.11 a/b/g/n/ac/ad 2×2 MIMO, Bluetooth 5.0
       Kamera
    • Kamera Belakang : 12 MP + 8 MP
    • Kamera Depan : 8 MP
       Baterai
    • Kapasitas : 4000 mAh
    • Fitur : Fast Charging
       Fitur Tambahan
    • Pendingin Internal, Pendingin Tambahan Eksternal, Game Controler, Mobile Dock
       Skor Antutu Beckmark
    • 304.183

    Kelebihan Dan Kekurangan Asus ROG Phone
       Kelebihan 
    • Layar luas yaitu 6.0 inchi berteknologi layar AMOLED yang tajam, jernih dan nyaman saat digunakan untuk menonton film atau bermain game
    • Performa maksimal dengan prosesor Kryo 385 Octa-Core berkecepatan 2.96 GHz dan GPU Adreno 630 yang sangat lancar untuk digunakan menjalankan berbagai macam aplikasi dan game berat yang ada saat ini
    • Dibekali RAM 8 GB yang terbilang sangat besar untuk ukuran ponsel dan lancar untuk menjalankan beberapa game berat seperti game Mobile Legend dan PUBG tanpa kendala apapun
    • Memori internal 128 GB yang bisa menampung banyak data dan jika masih kurang ada juga tipe yang menawarkan storage internal hingga 512 GB
    • Dibekali dengan kamera belakang Dual 13 MP + 8 MP yang bisa menghasilkan foto yang setara kamera DSLR dilengkapi juga dengan fitur LED Flash dan Kamera depan 8 MP yang cukup tajam saat digunakan untuk berselfie
    • Membawa UI ROG Gaming yang punya banyak fitur untuk mengontrol dan memonitor kinerja ponsel untuk peforma gaming yang maksimal dan sudah menggunakan sistem operasi Android Oreo 8.0 yang merupakan OS Android terbaru saat ini yang punya banyak sekali fitur dan keunggulan
    • Punya skor Antutu yang sangat tinggi yaitu lebih dari 300 ribuan, hal ini membuktikan Asus ROG Phone punya performa yang luar biasa
    • Baterai berkapasitas 4000 mAh yang cukup besar dan mampu bertahan lama saat digunakan untuk bermain game
         Kekurangan
      • Belum dilengkapi dengan fitur Anti Air
      Demikianlah informasi tentang harga dan spesifikasi Asus ROG Phone Gaming. Baca juga spesifikasi dan harga hp Asus lainnya di Daftar Harga HP Asus Lengkap. Semoga bisa membantu dan memberikan manfaat bagi anda yang sedang mencari harga Asus ROG Phone Gaming terupdate. Selalu kunjungi website kami untuk mencari harga hp android semua tipe terupdate. Sekian dari kami terimakasih. 

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar

      Recent Post