Latest News

Selasa, 29 Mei 2018

Harga Advan i5C Plus dan Spesifikasi Terbaru

Advan i5C Plus – Setelah meluncurkan Advan i5C vendor asal indonesia ini kembali menggebrak pasar Indonesia dengan meluncurkan produk barunya yaitu Advan i5C Plus. Tak jauh beda dengan tipe sebelumnya ponsel ini memiliki sepesifikasi yang hampir sama dengan pendahulunya tersebut namun ada beberapa fitur dan spesifikasi yang lebih tinggi. Smartphone ini dibanderol dengan harga yang relatif murah untuk ukuran ponsel dikelasnya, dengan harga sekitar 950 ribuan (Update Mei 2018) hanya berbeda sedikit dengan pendahulunya tersebut.


Meskipun harga yang ditawarkan terbilang murah namun spesifikasi dan fitur yang disuguhkan oleh Advan i5C Plus ini tidak mengecewakan. Ponsel ini hadir dengan material body plastik yang ringan dengan navigasi tombol disamping kanan ponsel yang rapih. Dilengkapi juga dengan fitur Advan Secure yang berguna untuk mengamankan ponsel secara maksimal tanpa harus mendownload aplikasi lagi di Play Store. Selain itu disematkan juga fitur Face Unlock yang menjadikan wajah kita sebagai pembuka layar/aplikasi sehingga tidak ada orang lain yang bisa membuka kecuali kita sendiri.

Smartphone ini bisa menjadi salah satu pilihan ponsel terbaik kelas 1 jutaan kebawah. Sangat cocok bagi anda yang sedang mencari smartphone murah dengan spesifikasi dan kualitas yang bagus karena Advan i5C Plus ini sudah punya grade spesifikasi yang hampir sama dengan smartphone harga satu jutaan. Tak heran banyak para pecinta smartphone murah memburu ponsel ini. Ponsel ini diharapkan akan mampu menggaet konsumen sebanyak banyaknya sehingga bisa laku keras dipasaran.

Prosesor Quad Core 1.25 Ghz dengan RAM 2GB
Berlanjut membahas spesifikasi dapur pacunya Advan i5C Plus dipersenjatai dengan prosesor Quad Core berkecepatan 1.25 Ghz disokong dengan RAM berkapasitas 2GB yang siap memberikan performa maksimal anti lemot untuk menjalankan berbagai macam aplikasi dan game yang berukuran ringan. Selain itu terdapat pula GPU Mali 720 yang siap memberikan performa layar yang maksimal. Ponsel ini sudah sanggup untuk menjalankan game besar seperti Mobile Legend asalkan disetting dengan grafik low. Tapi jika dipakai secara terus menerus smartphone ini akan cepat panas sehingga akan mengganggu performanya.

Layar 5 Inchi dengan resolusi 1280 x 720 pixel
Untuk urusan tampilannya Advan i5C Plus telah membawa layar yang berukuran 5 Inchi dengan resolusi 720 x 1280 pixel yang besar dan punya resolusi yang cukup tajam. Dengan ukuran layar yang besar tersebut sudah bisa memanjakan pengguna untuk sekedar menonton video dan bermain game apalagi bagi anda yang memang suka ukuran layar yang besar. Selain itu ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi layar tipe IPS LCD yang memungkinkan untuk menghasilkan tampilan yang lebih tajam dari layar tipe TFT Capasitive Touchsreen.

Mendukung internet cepat 4G LTE
Untuk mendukung kebutuhan internetnya Advan i5C Plus sudah membawa teknologi jaringan 4G LTE yang merupakan jaringan internet dengan kecepatan paling cepat saat ini sehingga bisa digunakan berselancar didunia maya tanpa hambatan dan streaming video di youtube tanpa buffer. Namun jika ditempat anda masih belum ada jaringan 4G LTE anda bisa menggunakan jaringan 2G atau 2G yang sudah ada di satu ponsel Advan i5C Plus.

Dilengkapi dengan Fitur Face Unlock
Yang paling menarik dari beberapa fiturnya adalah fitur Face Unlock yang memungkinkan pengguna untuk membuka layar/aplikasi dengan wajah sehingga bisa lebih meningkatkan keamanan ponselnya. Tak hanya itu ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur Advan Secure yang berguna sebagai pengaman agar ponsel anda lebih aman tanpa harus menginstal aplikasi antivirus tambahan lagi.

Kamera Utama 5MP dan Depan 8MP
Untuk memanjakan penggunanya dalam urusan potret memotret Advan i5C Plus telah dibekali dengan kamera utama beresolusi 5MP dilengkapi juga dengan fitur LED Flash yang membuatnya bisa digunakana berfoto saat kondisi minim cahaya. Yang paling menonjon pada ponsel ini adalah kamera depannya yang membawa kamera beresolusi 8MP yang mampu menghasilkan foto selfie terlihat jernih dan lebih tajam. Karena ponsel ini memang menyasar kalangan pecinta selfie maka kamera depannya punya resolusi lebih tinggi dibandingkan dengan kamera belakang.

Sudah mengusung Android Nougat 7.0
Advan i5EC Plus ini ternyata sudah menjalankan OS berbasis Android generasi ketuju yaitu Android Nougat 7.0 yang sudah merupakan OS paling terbaru saat itu. OS ini memiliki banyak kelebihan dibanding sistem operasi sebelumnya seperti tampilannya yang lebih user friendly, penggunaan baterainya yang minim dan banyak fitur lainnya. Selain itu ada juga fitur Wifi yang memungkinkan untuk berinternet gratis tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun jika anda berada di area hotspot wifi.

Baterai Li-Ion berkapasitas 2.600 mAh
Baterai yang disuguhkan Advan i5C ini berkapasitas 2600 mAh yang sudah cukup untuk menyokong segala kebutuhan sumber daya baterainya. Ponsel ini bahkan digadang mampu bertahan hingga 24 jam jika digunakan saat pemakaian normal dan tidak secara intens dan terus menerus. Namun akan cepat habis jika digunakan untuk bermain game dan menonton film.

Spesifikasi Lengkap Advan i5C plus
 HARGA
   Baru
  • Rp. 700.000 (Update Mei 2018)
   Bekas
  • Rp. 500.000 (Update Mei 2018)
 SPESIFIKASI
   Jaringan
  • Network : 2G / 3G / 4G LTE
  • Sim Card : Dual SIM GSM
   Tipe Layar
  • Tipe : IPS LCD Capasitive Touchsreen, 16M colors
  • Resolusi : 5.0 inches , 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
   Memori
  • Internal : 16 GB
  • Eksternal : microSD, up to 64 GB
  • Ram : 2 GB
   Dapur Pacu
  • Processor : Quad-Core 1.25 GHz
  • GPU : Mali-720
  • Sistem Operasi : Android OS, v7.0 (Nougat)
       Konektivitas
    • Nirkabel : Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth 4.0, GPS, Port USB Tipe C, Jack 3.5 mm, Radio FM
       Kamera
    • Kamera Belakang : 5 MP Autofokus + LED Flash
    • Geo tagging, Touch Focus, Panorama
    • Kamera Depan : 8 MP + LED Flash + Beauty Selfie
       Baterai
    • Kapasitas : Non-Removable Li-Ion 2600 mAh
       Fitur
    • Voice Recorder, Audio Player, Accelerometer, Proximity, Compass, Gyro

    Kelebihan Dan Kekurangan Advan i5C Plus
       Kelebihan 
    • Layar cukup luas yaitu 5.0 inchi yang luas dan nyaman saat digunakan untuk menonton film atau bermain game
    • Terdapat fitur Advan Secure dan Face Unlock yang membuat ponsel ini semakin aman tanpa download aplikasi keamanan lagi
    • Dapur pacu Quad core 1.25 GHz yang cukup lancar untuk menjalankan aplikasi dan game ringan
    • Dibekali Ram 2GB yang cukup besar untuk ponsel dikelasnya dan lancar untuk menjalankan berbagai macam aplikasi ringan bahkan kuat untuk digunakan bermain game Mobile Legend
    • Sudah dibekali dengan kamera belakang 5 MP yang dilengkapi dengan LED Flash dan Kamera depan 8MP dengan fitur Beauty Effect + LED Flash sehingga bagus untuk berfoto dan selfie dalam keadaan gelap yang minim cahaya
    • Sudah menggunakan sistem operasi Android Nougat 7.0 yang merupakan OS terbaru saat itu dan sudah support banyak aplikasi di Play Store
    • Sudah membawa jaringan 4G LTE yang merupakan jaringan internet terepat saat ini
    • Harga cukup murah yaitu 900 ribuan
         Kekurangan
      • Baterai hanya berkapasitas 2600 mAh yang termasuk kecil dan hanya mampu bertahan beberapa jam saja untuk pemakaian normal apalagi jika digunakan untuk game maka akan cepat habis
      • Baterai tidak bisa dilepas

      Demikianlah informasi tentang harga dan spesifikasi Advan i5C Plus. Baca juga spesifikasi dan harga hp Advan lainnya seperti Advan G1Advan S5E Nxt dan Advan S5E. Semoga bisa membantu dan memberikan manfaat bagi anda yang sedang mencari harga Advan i5C Plus terupdate. Selalu kunjungi website kami untuk mencari harga hp android semua tipe terupdate. Sekian dari kami terimakasih. 

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar

      Recent Post